Cerita Lucu Pendek Bikin Ketawa adalah sebuah cerita yang dengan durasi pendek yang dapat membat pembaca tertawa. Berikut adalah contoh yang terdiri dari kumpulan Cerita Lucu Pendek Bikin Ketawa, dan semoga cerita lucu pendek ini dapat menghibur anda simak ceritanya :

Cerita Lucu Pendek Bikin Ketawa : Kejutan Ulang Tahun Sang Suami
Pada saat bangun pagi seorang wanita berkata pada sang suami,”Tadi malam saya bermimpi engkau memberi daku sebuah kalung berlian pada hari ulang tahun ku. Bagaimana pendapatmu mengenai mimpi saya itu?”
“Dikau akan segera mengetahui malam ini juga, Sayang…,” jawab suaminya.
Malam itu sang suami memberikan kepada istrinya bungkusan kado. Dengan hati berdebar-debar penuh hagia sang istri membuka kado itu perlahan-lahan dan isi kado itu adalah sebuah buku yang berjudul:”Tafsir Mimpi”.
Bagaimana Membuat Wanita terkesan..?
Seorang pria ingin membuat wanita terkesan dan pergi ke gym dan mendaftar sebagai anggota baru. Dia lalu diarahkan kepada salah seorang pelatih yang ada di gym itu.
Pelatih: “Jadi, bagaimana apa yang dapat saya bantu?”
Pria itu menjawab : “Saya ingin membuat para gadis cantik terkesan dengan saya. Jadi, mesin mana yang dapat saya gunakan…?”
Pelatih menjawab : “Oh, kalau seperti itu sih, anda cukup menggunakan mesin ATM di samping pintu keluar gym ini..”

Cerita Lucu Pendek Bikin Ketawa : Bagaimana Caranya menjadi Tukang Ojek..?
Suatu siang tengah bolong seorang pemuda nyamperin tukang ojek..
Pemuda : bang nanya, abang ojek disini kan?
Ojek : iya.. mau kemana mas? sini saya anter nih helm nya *ngasih helm*
Pemuda : kalau ke pasar depan komplek berapa ya bang?
Ojek : udah dua belas ribu aja, ga di mahalin kok!
Pemuda : umpama nih ke perempatan depan sana berapa ya?
Ojek : udah tujuh ribu deh panglaris dari pagi sepi belom narik nih mas
Pemuda : kalau ke gang depan situ loh brapa bang.?
Ojek : ah deket itu mah empat, ribu aja sini saya anter
Pemuda : bang kalau sampai ke mall berapa ya?
Ojek : Duh jauh itu mah dua puluh ribu deh. Mas sebenernya mau kemana sih? *mulai curiga*
Pemuda : gak bang. ane cuma nanya doang sih, soalnya ane mau ikutan ngojeg disini juga bang
Cerita Lucu yang gila suami atau istri..?
Marni datang ke kantornya dan mengeluh tentang suaminya…, “Kalian tidak akan percaya tentang suami saya… suamiku membawa pancing ke kamar mandi dan melemparkan kail ke dalam bak mandi, apa mungkin…??”
“Anda pasti bercanda neh,” kata temannya tersentak.
“Terus mengapa kamu tidak berpikir untuk membawanya ke psikiater…?”
“Tidak ada waktu,” jawab Marni sambil mengangkat bahu.
“Kok nggak ada waktu kan kasian suaminya,” Temannya mulai prihatin dan bertanya ” Emang kamu sibuk apa..?
“Aku terlalu sibuk membersihkan ikan hasil pancingannya.”
Kumpulan Cerita Lucu Pendek Bikin Ketawa
1. Anak Bego
Agung : Ma, tadi di sekolah Agung bisa jawab pertanyaan Bu Guru.
Mama : Oh ya? Hebat dong Agung. Itu baru anak mama. Memangnya Bu Guru tanya apa?
Agung : Bu Guru bertanya siapa yang kentut dan Agung jawab, saya Bu Guruuu…
2. Guru Kocak
Bu Guru: Poltax, coba kamu sebutkan 10 binatang buas dlm waktu 5 detik!
Poltax: Singa, Harimau, Elang, Ular…
Bu Guru: Habis waktu! Sekarang coba kamu Min!
Admin: Ikan Hiu, Piranha, Dinosaurus, Kucing Garong, Keong Racun…
Bu Guru: Lelet kamu Min! Sekarang coba Afika, sebutkan 10 binatang buas dlm
waktu 5 detik?!
Afika: 5 ekor harimau dan 5 ekor singa!
Bu Guru: Yaps, pinter..!!
3. Tidak Mengganggu Teman di Kelas
Suatu siang. seorang ayah bertanya pada anaknya yang terkenal nakal di sekolahnya. “bagaimana hari ini, Nak ? Apakah kamu masih mengganggu teman-temanmu di kelas ?”
“Sama Sekali tidak, Ayah. mana mungkin mengganggu teman kalau disuruh pak Guru sepanjang hari berdiri menghadap tembok di pojok kelas !”
4. Gak pake Celana Dalam
“Bu Lina, guru SMA. Pulang ngajar, dia langsung ngadu ke suaminya.
“Bu Lina : “Pa, tadi dikelas tumben-tembennya, Rudy, Khrisna, Ilham, Hendra bolak-balik jatuhkan barangnya didepan aku duduk. Ya pensil, ya penggaris lah, ya buku juga. Terus-terusan dijatuhin, lalu diambil lagi..”
“Suami : “Hati-hati Ma.. Itu pasti akal-akalan aja, mereka mau liat celana dalammu.”
“Bu Lina : “Tuuhh kan.. aku juga berpikiran begitu pa… Untung deh hari ini aku gak pakai celana dalam! Sukurin mereka gak bisa liat celana dalamku”
Suami : ” Mamaaaah…!!!!!
5. Kakek Sombong
Seorang kakek bercerita tentang pengalamannya sewaktu berperang pada jaman perang dulu. Percakapan mereka sebagai berikut >>>
kakek :”Dulu kakek pergi berperang, ketika kakek dan teman-teman kakek akan pergi menyerang musuh pakai pesawat, ternyata di tengah perjalanan pesawat kami tertembak oleh musuh sehingga pesawat kami hancur dan semua yang ada dipesawat itu meninggal termasuk sang pilot” cerita kakek dengan bangga.
cucu :(Dengan nada heran) “Tapi kenapa kakek sampai sekarang masih hidup ?”
kakek :(Menjawab dengan penuh kebanggaan) “Karena kakek ketinggalan pesawat!!!”
6. Masa Kecil
Bro ingat gak waktu kita masih kecil……
waktu itu kita naik angkot,
ane duduk didepan trus enete di belakang….
waktu itu ente keluarin muka ente dari jendela,
trus ane keluarin pantat ane dari jendela….
tau gak?? orang bilang kita kembar loo……
7. Kenapa Ibu Memakannya
Seorang balita yang masih berumur tiga tahun, berjalan menuju seorang ibu yang sedang hamil
Dia lalu bertanya (biasa, anak kecil pngen tahu)
“Kenapa perut ibu besar sekali ?”
“Saya punya bayi, nak” jawabnya
“Bayinya ada di perut ibu ?” tanyanya penuh keheranan
“Yah, seperti itulah”
“Apakah dia baik ?” Tanyanya dengan mata berkaca-kaca.
“Ya, tentu. Dia sangat baik”
Kemudian anak itu menangis dan berteriak “Lalu kenapa ibu memakannya ?”
Demikia kumpulan Cerita Lucu Pendek Bikin Ketawa, dan silahkan di share cerita lucu pendek ke facebook atau BBMuntuk menghibur teman atau suadara anda.